PROJECT BASED LEARNING CAFE IN SCHOOL MAPEL PKK, BAHASA, DAN PRODUKTIF TEKNIK OTOMASI INDUSTRI SMK NEGERI 2 KENDAL
Awal ide membuat Cafe ini adalah ketika para siswa kelas 4 selesai magang di Industri selama 6 bulan dan harus kembali ke bangku sekolah, sementara pemikiran mereka masih terbawa suasana “Pekerja” di sebuah perusahaan, dan jiwa kebekerjaan tersebut masih terlihat kental sekali, sehingga pada saat pertemuan pertama masuk kelas, mereka berdiskusi membahas apa kira kira yang dapat dikerjakan di sekolah dengan cara yang berbeda dengan sebelum mereka magang.
Mucullah ide ide dari para siswa tersebut maka mengkerucutlah ide membuat cafe sebagai bekala wirausaha saat mereka akan menjalani kehidupan nyata setelah lulus nantinya. Disusunlah proposal dari tim pengajar di Teknik Otomasi Industri untuk kelas XIII TOI 1 dan XIII TOI 2 dengan mengkolaborasikan pelajaran PKK, mapel Produktif TOI dan bahasa sebagai bekal mereka belajar dengan membentuk cafe di sekolah dengan nama Cafe-in School. Dalam proposal tersebut dibentuk kelompok kelompok di masing-masing kelas untuk di jadualkan merencanakan, melakukan dan mengevaluasi kegiatan dagang di cafe-in School.
Konsep dari Cafe-in School adalah :
1. Kolaboratif learning
2. Project based learning
3. Social project
4. Businnes Oriented
Kolaboratif learning merupakan model pembelajaran dengan mengkombinasikan mata pelajaran yang ada di kombinasikan dicari titik ketemunya. dengan masing masing membuat project based dari tema tema yang ada. Social project merupakan kegiatan cafe ini juga merupakan unsur sosial dengan cara menyumbangkan penghasilan produk tertentu (Es Teh) untuk mendonasikan kepada Panitia Pembangunan Masjid SMK N 2 Kendal. Sedangkan Businnes Oriented adalah pola dagang dari masing-masing kelompok untuk merencanakan kegiatan daganganya dengan modal dan hasil yang seimbang, sehingga dalam berdagang di cafe-in School mereka harus berhitung sungguh sungguh agar apa yang disajikan dalam menu hari jualan dapa memuaskan pelanggan, dan mendapatkan keuntungan sesuai perencanaan masing-masing kelompok.
Cafe-in School ini diawali dengan beberapa kegiatan :
Kegiatan Persiapan : dilakukan di awal bulan juli sampai dengan awal agustus 2023
Kegiatan Opening : dilakukan di tanggal 16 Agustus 2023
Kegiatan berjualan : mulai 21 Agustus sampai dengan Desember 2023
Kegiatan Evaluasi : dilakukan tiap hari di akhir jualan untuk masing-masing kelompok dan tiap 1 minggu sekali untuk satu kelasnya.
Kegiatan Donasi : dilakukan tiap hari senin setelah satu minggu mereka berjualan dengan menyerahkan langsung kepada panitia pembangunan masjid
Pemodalan ;
Pemodalan es teh Jumbo diberikan oleh donatur
Pemodalan Perangkat jualan oleh Sekolah dengan memanfaatkan sumberdaya jurusan Teknik Otomasi Industri
Pemodalan Selain Es Teh : iuran tiap kelompok
Semua hasil penjualan selain Es teh dikelola dan dimiliki olej kelompok masing-masing.
Tahapan Persiapan meliputi :
Perencanaan keseluruhan kegiatan
Pembuatan Mebeler dengan cara masing-masing kelompok membuat meja dan Kursi dengan bahan praktik jurusan Otomasi Industri : Meja dan kursi dari besi dilakkan oleh seluruh anak kelas XIII TOI
Perapian Booth Jualan
Pembuatan Taman di area Cafe-in School
Semoga kegiatan ini dapat memberikan pengalaman nyata dalam kehidupan pelakunya dan dapat digunakan dalam kehidupanya yang lebuh baik.
Follow us in instagram : @cafeinschool.automation